Clattenburg menjadi pengadil lapangan kala The Blues menjamu Manchester United di Stamford Bridge pada lanjutan Liga Primer Inggris 2012/13. Pada pertandingan yang berakhir dengan kekalahan 3-2 untuk Chelsea tersebut, Clattenburg diduga melakukan tindakan rasis dan penghinaan kepada John Obi Mikel serta Juan Mata.
"Kami telah mengajukan keluhan kepada delegasi pertandingan Liga Primer berkaitan dengan bahasa yang tidak menyenangkan yang digunakan wasit kepada dua pemain kami dalam dua insiden yang terpisah," ujar juru bicara Chelsea, Steve Atkins.
Keluhan yang diajukan Chelsea ini akan segera di proses. Mereka akan menyelidiki apakah benar Clattenburg memang melakukan tindakan tidak menyenangkan kepada dua punggawa Chelsea tersebut.
Tentunya ini akan menjadi masalah yang sangat serius untuk Clattenburg. Dia akan dihadapkan pada situasi yang rumit. Jika nantinya benar terbukti, karir Clattenburg juga dipastikan bakal hancur. Padahal Clattenburg saat ini menjadi salah satu kandidat FIFA untuk ambil bagian pada Piala Dunia 2014 di Brasil.
"Kami telah mengajukan keluhan kepada delegasi pertandingan Liga Primer berkaitan dengan bahasa yang tidak menyenangkan yang digunakan wasit kepada dua pemain kami dalam dua insiden yang terpisah," ujar juru bicara Chelsea, Steve Atkins.
Keluhan yang diajukan Chelsea ini akan segera di proses. Mereka akan menyelidiki apakah benar Clattenburg memang melakukan tindakan tidak menyenangkan kepada dua punggawa Chelsea tersebut.
Tentunya ini akan menjadi masalah yang sangat serius untuk Clattenburg. Dia akan dihadapkan pada situasi yang rumit. Jika nantinya benar terbukti, karir Clattenburg juga dipastikan bakal hancur. Padahal Clattenburg saat ini menjadi salah satu kandidat FIFA untuk ambil bagian pada Piala Dunia 2014 di Brasil.
No comments:
Post a Comment